Saying Goodbye to TGA - Toko Gunung Agung, Sekaligus BookHaul May 2023
Pasti sudah pada baca berita (eits: I mean, baca headlines. Ya kan?) kalau Toko Buku Gunung Agung akan tutup. Well, sebenernya unlike the others yang mungkin pas kecil sering ke sana untuk bebelian alat tulis atau perintilan tugas sekolah, gue lebih ke Toko Gunung Agung yang sering disingkat dengan brand TGA di Senayan City. Guess what? Ini sempet rebranding hits sebagai toko buku yang jual buku-buku import dengan judul-judul 'berani'. Gue beli Mein Kampf sama The Communist Manifesto di sini dong.
Cuma memang gue perhatikan lambat laun buku-bukunya berkurang dan mulai sepi juga. Kemudian tiap kesana, perintilan Harry Potter itu banyak banget dan ada puzzle-puzzle lucu.
Ketika gue tau ada berita mau tutup, maka gue ke sana, walau dengan kondisi kurang sehat. Per Kamis 25 Mei 2023 waktu itu, mereka ada diskon buy 2 get 1 free untuk imported books. Tapi kalau bukunya udah diskon, nggak bisa dihitung untuk promo buy 2 get 1 free tadi ya.
Secara pilihan judul, non-fiction much less interesting. Over-priced? Agak. Fiction-nya gimana? Kurang banget. Yang bagus, udah punya. Maka nggak beli fiksi sama sekali. Ini aja yang kubeli:
Gue belom baca semua. Belom unboxing tepatnya. Tapi The Bomber Mafia ini udah jadi inceran lama.
Kondisi toko? Sepi.
Mas-masnya sempet nyamperin ngasih tau promonya, kayaknya mau ngajak ngobrol. Tapi karena gue lagi nggak mood banget, jadi gue iya-iya aja sekenanya.
Rencananya mau balik lagi. Mungkin mereka restock dengan judul-judul lain atau promonya nambah. We'll see.